Minggu, 28 Maret 2021

Bisnis Modal Dengkul


Siapa yang tidak ingin sukses? semua orang tentu menginginkan sukses dalam berkarier maupun berwirausaha. Tetapi kesuksesan tidaklah dimulai dari atas. Menurut pebisnis senior Bob Sadino, seorang pebisnis yang sukses berawal dari modal dengkul.

Terdapat jerih payah dan kerja keras tanpa henti yang terus dilakukan oleh dalam waktu yang tidak sebentar. Bob Sadino hanyalah seorang yang sederhana yang memiliki semangat dan kemauan yang tinggi. Hingga saat ini Bob Sadino bisa menjadi sosok panutan pebisnis yang sukses.

Berdasarkan kutipan dari situs Cermati.com, gaya dan perkataan yang bijak dari Bob Sadino ternyata juga bisa memberikan inspirasi bagi seseorang untuk tetap maju dalam menjalankan bisnis.

(Baca juga : orang kaya tidak menabung uang tunai)

Dalam memulai sebuah bisnis, tidak selalu wajib dimulai dengan memiliki modal yang besar.  Dengan modal seadanya pun bisa digunakan dalam mendapatkan keuntungan yang cukup besar. Namun dengan catatan selama kita masih memiliki kemauan yang tinggi dan tidak mudah menyerah.

Bila kita seorang petani, kita bisa gunakan peralatan yang tersedia di sekitar rumah kita seperti cangkul untuk menggarap sawah.

Bila kita seorang penulis, kita bisa gunakan pena atau apapun untuk menggarap suatu tulisan tanpa mengeluarkan uang yang besar.

(Baca juga : bisnis pempek raih keuntungan 500 juta rupiah per bulan)

Bila kita seorang blogger, kita bisa gunakan sedikit kuota internet dan smartphone untuk menulis artikel, meskipun kita tidak memiliki laptop. Setelah blog kita ramai pengunjung, kita bisa pasangkan iklan untuk mendapatkan penghasilan passive income.

Kesimpulan yang dapat diambil dari artikel ini yaitu walaupun anda tidak memiliki uang, anda tetap bisa menjalankan bisnis dengan sesuatu benda yang dapat anda gunakan untuk berbisnis. Berdirilah, berjalanlah, gunakan dengkul anda untuk bergerak dan berjalan. 

Terima kasih telah berkunjung ke blog saya, semoga artikel ini bisa menginspirasi untuk menggerakkan bisnis tanpa modal uang.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar